Uponsel.com–Spesifikasi Mito Fantasy Note A30-Mito Fantasy Note A30 merupakan smartphone Android dengan layar lebar atau biasa disebut dengan phablet. Dengan diawalai produk Asus Zenfone 2, kemudian Xiaomi Mi Note , yang memang kedua produk tersebut memiliki layar dengan bentang diatas 5 inch, tentu hal ini akan membuat pesaingnya kalang kabut untuk menghadapi persaingan phablet yang semakin ketat, karena keduanya memang sudah dilengkapi dengan spesifikasi yang sangat tinggi.
Persaingan dunia gadget memang semakin sengit, oleh karenanya Mito harus meluncurkan produk barunya untuk segmen phablet berukuran 6 inch dengan seri Mito Fantasy Note A30. Gadget ini sudah dibekali dengan beberapa kelebihan, salah satunya adalah layarnya yang berukuran 6 inch dan sudah dilapisi dengan pelindung layar Gorilla Glass 3. Untuk resolusi layarnya sudah berukuran HD 1280 x 720 pixel dengan kerapatan mencapai -245 ppi.
Phablet ini memiliki dua varian warna yaitu hitam dan putih, keduanya sama – sama memiliki dimensi layar berukuran 163.5 x 84 x 9.5 mm. kedua layarnya juga sudah mendukung multitouch 5 titik yang membuatnya sangat responsif karena panel IPS LCD, sehingga hal ini cocok untuk digunakan sarana bermain game dan menjalankan berbagai aplikasi Android terbaru. Pada bagian belakang Mito Fantasy Note ini sudah menggunakan texture seperti Samsung Galaxy Note 4 sehingga hal ini akan terlihat hampir sama seperti ponsel premium buatan Samsung.
Walaupun layar dari Samsung Galaxy Note 4 dan Mito Fantasy Note A30 sama – sama berukuran besar, namun untuk masalah dapur pacunya memang berbeda. Ponsel Mito membekali produknya dengan processor Quad core 1.3 GHz besutan Mediatek dan RAM berkapasitas 1GB. Untuk lebih jelasnya berikut ini informasi mengenai detail spesifikasi dari Mito Fantasy Note A30.
Spesifikasi Mito Fantasy Note
SIM Card | Dual SIM |
Dimensi Layar | 163.5 x 84 x 9.5 mm |
Tipe Layar | IPS LCD 6 inch, 1280 x 720 pixels + Gorilla Glass 3 |
Memori | internal 8 GB, eksternal microSD up to 32GB |
RAM | 1 GB |
Sistem Operasi | Android OS Kitkat |
Konektivitas | Wifi, microUSB, Bluetooth, A GPS |
Processor | MediaTek MT6592 Quad core 1.3 GHz, cortex A7 |
Kamera Depan | 5MP |
Kamera Belakang | 13 MP, LED Flash. Autofocus, Video |
Kapasitas Baterai | Lithium 2400 mAh |
Harga | Rp. 1.750.000 |
Kelebihan Mito Fantasy Note
Dilengkapi layar IPS 6 inch dengan lapisan pelindung Gorilla Glass
Mendukung fitur Dual SIM
Sudah menggunakan OS Android Kitkat
Kamera beresolusi tinggi
Kekurangan Mito Fantasy Note
Belum didukung dengan teknologi LTE
Masih menggunakan processor Quad core 1.3 GHz dengan arsitektur 3Bit
Kapasitas baterai yang kecil
Originally posted 2016-06-11 06:05:17.